Paris – Lionel Messi telah mencapai kesepakatan total untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain sebagai free agent
Paris Saint-Germain akan segera mengumumkan penandatanganan Leo Messi, perjanjian tercapai hingga Juni 2023 dan opsi untuk memperpanjang hingga sampai 2024.
Bayaran fantastis juga akan diterima pemain terbaik dunia enam kali itu di Les Parisiens. Gaji Messi disebut-sebut mencapai 35 juta euro per tahun atau sekitar Rp 590 miliar.
PSG telah menjadi satu-satunya Club yang menghubungi Leo dan Jorge Messi secara langsung tanpa menggunakan perantara. Pembicaraan telah dibuka pada kamis lalu, tepat setelah pernyataan resmi Barcelona
Pada awalnya Messi menolak tawaran PSG dan Man City di bulan April karena hanya ingin tinggal di Barcelona. Namun sekarang PSG mencoba kembali dan akhirnya Leo Messi menerima setelah meninggalkan Barca karena aturan La Liga.
Messi akan diperkenalkan kepada publik secara resmi pada Rabu (11/8/2021) siang waktu Paris. Lalu pertanyaannya, kapan Messi bisa tampil untuk pertama kalinya dengan PSG?
Lantas, kapan pemain megabintang itu akan melakoni debut bersama klub barunya itu?